Ketika menjalankan sebuah perusahaan, hal utama yang ingin diraih adalah keuntungan yang maksimal melalui strategi manajemen operasional yang efisien.

Salah satu cara untuk mencapai tujuan tersebut adalah memanfaatkan teknologi yang ada untuk membantu memudahkan berbagai proses yang harus dilalui. Terlepas dari apapun jenis bisnisnya, proses bisnis otomatis menjadi teknologi yang dapat dimanfaatkan.

Definisi Proses Bisnis Otomatis

Proses bisnis otomatis atau otomatisasi proses bisnis sendiri merupakan salah satu cara pemanfaatan teknologi untuk mengotomatisasi proses bisnis yang rumit.

Otomatisasi dapat memperlancar proses bisnis yang rumit menjadi lebih sederhana. Imbasnya dalam jangka panjang, dapat bertransformasi secara digital sekaligus meningkatkan layanan servis. Tujuannya adalah memperbaiki layanan dan menghemat manajemen biaya perusahaan.

Singkatnya, segala hal yang sebelumnya harus melalui proses yang manual, kini dapat dilakukan secara otomatis. Termasuk dalam mengelola sumber daya manusia, pengelolaan keuangan perusahaan, serta manajemen inventaris perusahaan.

Baca juga: Pengelolaan Aset Perusahaan: Siklus, Tahapan, dan Manfaat

Kian Praktis dengan Manajemen Inventaris

Inventaris merupakan barang, bagian komponen, serta bahan-bahan mentah yang digunakan perusahaan dalam proses produksi atau penjualan. Dengan manajemen inventaris yang tepat, Anda dapat memastikan jika Anda memiliki stok yang cukup dan mengetahui ketika terjadi kekurangan.

Di sisi lain, manajemen inventaris yang baik juga akan menghindarkan perusahaan dari inventaris berlebihan di mana itu akan menjadi beban berlebih.

Inventaris sendiri pada dasarnya terdiri dari empat jenis, yakni:

  • Komponen dan bahan mentah
  • Barang setengah jadi
  • Barang jadi
  • Pemeliharaan, perawatan, dan persediaan operasional

Banyak cara untuk mencatat dan memvaluasi inventaris perusahaan. Namun yang paling penting adalah melacak, menganalisa, dan mengelolanya.

Untuk mempermudah pengelolaan inventaris perusahaan Anda sambil memanfaatkan teknologi untuk meraih efisiensi dan kemudahan, Anda dapat memanfaatkan teknologi RFID.

RFID Automation untuk Manajemen Inventaris

Apa itu RFID? radio frequency identification atau RFID adalah bentuk pemanfaatan teknologi RFID untuk mengelola inventaris perusahaan. Melalui manajemen inventaris RFID, proses pengelolaan produk dan inventaris dapat dilakukan dengan menggunakan peranti lunak, reader, serta tag RFID.

Teknologi manajemen inventaris RFID memungkinkan Anda untuk mengidentifikasi setiap produk dan komponen, serta melacaknya kapanpun perusahaan membutuhkan. Dengan demikian, ketepatan dalam mengelola inventaris bisa membuat perusahaan lebih cerdas dan lebih efisien dalam mengambil keputusan.

Dalam proses bisnis otomatis, RFID yang merupakan singkatan dari Radio Frequency Identification sangat memudahkan perusahaan karena adanya teknologi yang dapat membantu melacak setiap inventaris perusahaan yang ada. Pekerjaan yang sebelumnya harus dilakukan secara manual, kini lebih mudah dan tentu saja, lebih efisien.

Baca juga: Manajemen Aset: Pengertian, Siklus dan Manfaatnya untuk Bisnis

Lebih jauh, dalam skala yang lebih luas, RFID automation juga dapat digunakan untuk mengelola mobil operasional. Teknologi RFID ini hadir dalam bentuk kartu di mana sebuah perusahaan dapat mengontrol pemakaian BBM pada mobil operasional sebagai strategi manajemen operasional.

Jika Anda ingin memanfaatkan teknologi RFID, Anda dapat menggunakan solusi yang ditawarkan Shell Fleet Solutions melalui Shell Card untuk pengelolaan armada. Teknologi RFID pada Shell Card ini selain membantu perusahaan mengontrol pemakaian BBM, manajemen biaya perusahaan lebih efisien, penghematan bahan bakar hingga 3%, juga dapat menghemat waktu administrasi dengan berbagai tools yang ada, mulai dari menarik laporan pemakaian harian hingga bulanan dengan mudah.

Shell Card juga menawarkan berbagai macam fleksibilitas untuk mengatur armada mulai dari lokasi SPBU Shell yang bisa digunakan, hingga pembatasan plat nomor mobil atau hari dan juga waktu. Dengan segala fasilitas yang ditawarkan Shell Card, dijamin proses bisnis otomatis Anda akan lebih efisien, hemat bensin, dan meningkatkan kepuasan pelanggan Shell.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Shell Card, kunjungi laman resmi Shell Indonesia atau hubungi Shell Fleet Customer Service Indonesia.

Baca juga: Manajemen Aset: Pengertian, Siklus dan Manfaatnya untuk Bisnis

ika Anda ingin memanfaatkan teknologi RFID, Anda dapat menggunakan solusi y

Shell Fleet Solutions

Kartu BBM Pascabayar untuk efisiensi operasional armada, yang menawarkan kemudahan, fleksibilitas, kontrol, transparansi, dan penghematan untuk efisiensi perusahaan Anda.

Pelajari Lebih Lanjut

Shell product ranges

Smart Manufacturing untuk Bisnis yang Lebih Efisien

Implementasi Smart Manufacturing membawa pengaruh positif bagi setiap bisnis. Cari tahu informasi lengkapnya di sini!

Shell Fleet Solutions sebagai Bagian Sustainable Business

Tahukah Anda bahwa Shell Fleet Solutions menjadi salah satu implementasi Sustainable Business? Berikut penjelasannya!

Seperti Apa Bahan Bakar yang Ramah Lingkungan? Begini Penjelasannya!

Efisiensi bahan bakar bisa dilakukan dengan memilih bahan bakar ramah lingkungan. Apa itu bahan bakar ramah lingkungan? Berikut penjelasannya!