Red truck and cars

Shell Untuk Indonesia

Mewujudkan komitmen Shell untuk berperan aktif sebagai energi pemacu bangsa, berkontribusi terhadap pembangunan di Indonesia, menjadi perusahaan yang tidak hanya ada di negeri ini namun juga dimotori oleh anak bangsa, hadir untuk masyarakat Indonesia dan menjadi bagian tak terpisahkan dari Indonesia.

Rehat Bareng Rimula

Rehat Bareng Rimula

Setiap bulan Ramadhan, aktivitas logistik akan meningkat pesat guna memastikan ketersediaan bahan pangan untuk masyarakat di seluruh Indonesia. Untuk membantu para pengemudi truk dan pick-up dalam menjalankan tugasnya, di bulan Mei tahun ini, Shell Rimula menyelenggarakan rangkaian acara “Rehat Bareng Rimula” di berbagai pasar induk, komplek pergudangan dan tempat pemberhentian truk di Jakarta, Bandung, Tasikmalaya dan Surabaya.

Selain memperkenalkan rangkaian produk pelumas Shell Rimula, para pengemudi truk dan pick-up yang berpartisipasi dalam acara ini juga mendapatkan pemeriksaan kendaraan dan kesehatan gratis. Kegiatan ini bertujuan membantu para pengemudi untuk memastikan kendaraan dalam kondisi baik, dan mereka juga dalam keadaan fit walaupun beraktivitas lebih berat selama bulan Ramadhan.

“Kami ingin memberikan apresiasi bagi para pengemudi truk dan pick-up yang berperan besar dalam membawa muatan bahan pangan bagi masyarakat di bulan puasa dan lebaran tahun ini,” kata Mutiarini, Brand Manager Shell Rimula Indonesia. “Karena itu, kami ingin berpartisipasi dalam upaya menjaga kesehatan dan keamanan berkendara para pengemudi truk dan pick-up di masa sibuk mereka. Hal ini sejalan dengan komitmen kampanye ‘Shell untuk Indonesia’ untuk terus memberikan manfaat positif bagi masyarakat Indonesia,” lanjutnya.

Dalam kegiatan ’Rehat Bareng Rimula’, mekanik yang bertugas selama acara memeriksa kondisi pelumas kendaraan, rem, aki, tekanan ban, dan juga memberikan layanan ganti oli jika dibutuhkan. Adapun petugas kesehatan melakukan pemeriksaan tekanan darah dan pernapasan. Tersedia pula kursi pijat yang dapat digunakan para pengemudi truk dan pick-up secara gratis, agar mereka merasa lebih bugar sebelum kembali melanjutkan perjalanan.

Acara “Rehat Bareng Rimula” digelar di delapan titik pasar induk, komplek pergudangan dan tempat pemberhentian truk di empat kota besar di Indonesia. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu memberikan akses terhadap layanan pemeriksaan kendaraan dan kesehatan gratis yang bermanfaat para pengemudi truk di Indonesia.

driving safety exercises for bus drivers

Pelatihan Keamanan Berkendara

Memasuki bulan Ramadhan, bisnis transportasi akan mengalami lonjakan penumpang karena ramainya aktivitas mudik di seluruh Indonesia. Sebagai salah satu perusahaan otojasa terbesar di Indonesia dengan hampir 300 armada bus dan 400 pengemudi, PO Sumber Kencono berusaha menyiapkan diri untuk sebaik mungkin melayani penumpang selama bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri.

Dalam rangka persiapan ini, PO Sumber Kencono bekerja sama dengan Shell Indonesia menyelenggarakan Defensive Driving Training atau Pelatihan Keamanan Berkendara yang diperuntukan bagi para sopir bus. Pelatihan dua hari yang terdiri dari teori dan praktek ini bertujuan untuk memberikan informasi penting terkait cara berkendara yang aman dan rangkaian langkah teknis yang harus dilakukan ketika mengalami keadaan darurat saat berkendara, seperti selip karena jalan licin ataupun rem blong.

“Shell ingin turut berpartisipasi dalam menjaga keamanan aktivitas mudik selama periode bulan Ramadhan dan Lebaran. Membekali para sopir bus dengan pelatihan keamanan berkendara sangatlah penting karena mereka memiliki peranan besar dalam menjaga keselamatan pemudik” kata Andreas Pradhana, Marketing Director Shell Lubricants Indonesia. “Kegiatan pelatihan keamanan berkendara ini sejalan dengan kampanye ‘Shell untuk Indonesia’ yang berkomitmen untuk memberikan manfaat positif bagi masyarakat Indonesia,” tambahnya.

Pemilik PO Sumber Kencono, Setyaki Sasongko, menambahkan, “Pelatihan keamanan berkendara ini baik sekali untuk membantu mendisiplinkan para sopir bus. Setelah pelatihan, mereka memahami cara mengemudi yang lebih baik dan aman.”

Shell secara aktif mengadakan pelatihan Defensive Driving Training dengan berbagai perusahaan penyedia jasa transportasi dan logistik yang menjadi pelanggan Shell di Indonesia. Hal ini dilakukan untuk menumbuhkan budaya memprioritaskan keselamatan dan keamanan di setiap aktivitas bisnis dan kegiatan sehari- hari.

Shell Lubricants Indonesia mendonasikan total Rp.50,000,000 kepada Rancage

Program Pengelolaan Sampah

Pada 21 Februari 2019, Shell Lubricants Indonesia mendonasikan total Rp.50,000,000 kepada Rancage untuk program pelatihan dan pemberdayaan kelompok perempuan yang tergabung dalam kegiatan pengolahan sampah terpadu ‘Desa BERSEMI’ (Bersih, Sehat dan Mandiri) yang dilakukan di sekitar Shell LOBP, Marunda.

Donasi ini merupakan perwujudan dari kampanye “Shell untuk Indonesia” yang diadakan dalam acara Business Plan Cascade 2019 dan Shell Distributor Conference 2019 pada tanggal 20-21 Februari 2019 di Hotel Shangri-La, Jakarta.

Dalam acara tersebut Shell Lubricants mengajak seluruh karyawan dan distributor yang hadir untuk membeli produk- produk kerajinan Rancage yang dijual selama acara berjalan. Kerajinan yang terbuat dari sampah plastik dan koran bekas itu berhasil memikat pengunjung dan mampu meraih total hasil penjualan sebesar Rp.10,000,000,-. Total penjualan ini kemudian dikalikan lima untuk disumbangkan kepada program Desa BERSEMI.

Proses penyerahan donasi dilakukan oleh GM Lubricants, Ibu Dian Andyasuri dan VP Commercial Lubricants APME, Bapak Nick Chong, kepada Ibu Dini selaku perwakilan Salam Rancage dan Ibu Sri Endah selaku perwakilan tim External Relations Shell Indonesia yang bertanggung jawab atas program pengembangan komunitas Desa BERSEMI. Program yang digagas oleh Shell Indonesia sejauh ini telah memberikan hasil positif bagi perkembangan lingkungan, sosial dan ekonomi masyarakat.

Salam Rancage adalah UMKM yang bergerak dengan memberdayakan komunitas perempuan untuk membuat berbagai produk kerajinan dari limbah plastik dan kertas, untuk kemudian dipasarkan secara lokal maupun internasional. Lewat aktivitasnya, Rancage telah berhasil memperbaiki taraf hidup para perempuan di komunitasnya dengan memberikan keterampilan dan penghasilan tambahan.

“PESTA BIWS” (Perkumpulan Bengkel Shell Terbaik Seluruh Indonesia)

Donasi 50 Bengkel

Pada 23 Januari 2019, Shell mengundang 50 bengkel rekanan terbaik di Indonesia dalam acara “PESTA BIWS” (Perkumpulan Bengkel Shell Terbaik Seluruh Indonesia – Branded Independent Workshop).

Pada acara makan malam puncak di Hotel Holiday Inn, Kemayoran, Shell juga mengajak para pemilik bengkel untuk berpartisipasi dalam program “Poin Donasi”, dimana sebagian keuntungan dari penjualan produk pelumas malam itu akan didonasikan bagi korban bencana alam tsunami di Banten dan Lampung.

Program “Poin Donasi” adalah bagian dari kampanye “Shell untuk Indonesia”, yang merupakan komitmen dari Shell Indonesia untuk selalu berkontribusi positif bagi masyarakat Indonesia melalui inovasi produk, proyek kolaborasi, program amal dan pengembangan sumber daya manusia. Shell secara aktif melibatkan seluruh mitra bisnisnya dalam kampanye “Shell untuk Indonesia” agar bisa menciptakan manfaat yang lebih besar lagi.

Pada penghujung acara, Shell bersama para pemilik bengkel mendonasikan lebih dari Rp. 165 juta untuk korban bencana tsunami di Banten dan Lampung . Total donasi ini akan disalurkan lewat organisasi nirlaba “Habitat for Humanity Indonesia” dalam bentuk rumah singgah, fasilitas air bersih dan toilet untuk para pengungsi di Banten dan Lampung.

Kedepannya, Shell akan terus berupaya untuk menciptakan dampak positif yang lebih signifikan melalui kampanye “Shell untuk Indonesia”.

Shell Rimula menyelenggarakan rangkaian acara “Rehat Bareng Rimula”

Pemeriksaan Kendaraan Gratis

Selama bulan Januari hingga Februari 2019, Shell Rimula menyelenggarakan rangkaian acara “Rehat Bareng Rimula” di berbagai pasar, komplek pergudangan dan tempat istirahat truk di wilayah Jakarta, Tangerang, Semarang, Bandung, Surabaya serta Medan. Rangkaian acara ini bertujuan untuk memperkenalkan produk Shell Rimula LD4 Extra 15W40 yang baru diluncurkan pada bulan September 2018 lalu. Shell Rimula LD4 Extra 15W40 diformulasikan khusus untuk kendaraan pick-up dan truk muatan ringan.

Salah satu highlight dari acara “Rehat Bareng Rimula” ini adalah kegiatan layanan periksa mesin kendaraan gratis bagi pengemudi truk dan pick-up yang membeli produk Shell Rimula LD4 Extra. Mekanik yang bertugas selama acara akan memeriksa kondisi pelumas kendaraan, rem, aki, tekanan ban, dan juga memberikan layanan ganti oli jika dibutuhkan. Pada pelaksanaan di enam kota, terhitung ada 300 orang pengemudi truk dan pick-up yang menikmati layanan ini.

Kegiatan yang telah dilakukan selama dua bulan ini merupakan salah satu wujud komitmen kampanye “Shell untuk Indonesia” untuk selalu memberikan manfaat positif bagi masyarakat Indonesia, tak terkecuali pada para “Unseen Heroes”, yaitu mereka yang memiliki peran penting di masyarakat, namun seringkali tak terlihat. Kedepannya, Shell akan terus berupaya untuk mendukung Indonesia melalui berbagai rangkaian produk, layanan dan aktivitas yang bermanfaat bagi masyarakat.

Baca Juga

Desa Bersemi

Berjalan sejak tahun 2016 dan telah berhasil memberi manfaat bagi sekitar 200 keluarga dan melatih 70 kader yang siap untuk mengembangkan program serupa ke desa-desa lain di sekitarnya.

Laporan Keberlanjutan

Kami telah melaporkan kinerja lingkungan dan sosial kami secara sukarela sejak tahun 1997, dengan jujur dan terbuka.

Komunitas

Kami berkomitmen menjadi tetangga yang baik dimanapun kami beroperasi, dengan berkontribusi terhadap kesejahteraan masyarakat sekitar.