Bagian Sumber Daya Manusia di Shell berperan sangat penting dalam mengoptimalkan operasi bisnis kami

Bagian Sumber Daya Manusia di Shell adalah disiplin yang beragam, memberikan dukungan terhadap manajemen perubahan; menentukan dan melaksanakan program pengembangan tim, memimpin proyek perencanaan staf; serta mendorong keberagaman dan inklusivitas dalam komunitas Shell yang lebih luas. Bagian SDM menawarkan kesempatan untuk berkiprah dalam skala internasional dan memulai karier yang menjanjikan dalam industri energi.

Sambil mempelajari proses dan sistem bisnis kami, Anda akan memperoleh manfaat dari pelatihan di tempat kerja yang berkelanjutan, serta akses ke beragam jaringan profesionalisme. Anda idealnya memiliki naluri terhadap pemikiran yang mendorong batas-batas serta kemampuan untuk menangani persoalan bisnis yang kompleks. Anda akan berhadapan dengan proyek-proyek nyata yang memengaruhi cara tim SDM Shell, dan perusahaan secara keseluruhan, dalam menghadirkan keunggulan profesional di seluruh dunia.

Temui manajer SDM kami

Bagi Tessa de Mönnink-van Westrenen, Manajer Sumber Daya Manusia untuk Ritel Amerika dan Pemasaran Ritel Global, fakta bahwa kariernya di Shell begitu beragam dan memiliki ruang lingkup internasional menjadikan pekerjaan ini menjanjikan. “Saya memiliki jalur karier yang sangat beragam,” ujarnya. “Itu yang menarik minat saya. Saya ingin selalu tertarik dengan pekerjaan saya.”

Salah satu momen paling membanggakan bagi Tessa terjadi saat ia menjabat sebagai Manajer Perekrutan Global di Malaysia. Di sana dia memperkenalkan suatu proses perekrutan baru yang mencari kandidat secara global, bukan setiap negara menyeleksi sendiri kandidat dari kumpulan bakat lokal. “Hal itu membuat saya benar-benar merasa senang.” ucapnya, "Karena saya dapat mempengaruhi agenda global."

Lingkungan terbuka ini, yang memberikan peluang bagi karyawan untuk duduk semeja dengan eksekutif dan manajemen senior, adalah sesuatu yang dianggap Tessa sangat penting bagi kesuksesan Shell dan karyawannya. “Kita harus menempa sendiri arah karier kita.”

Lebih lanjut dalam Profesional

Pencarian kerja untuk profesional

Jelajahi peluang karier dan temukan bagaimana Anda dapat turut berperan dengan berkarir di Shell.

Mengapa memilih Shell?

Bergabunglah dengan tim perintis kolaboratif yang berkomitmen untuk membantu mengembangkan sumber daya energi dunia yang diperlukan untuk mendorong kemajuan.